You are currently viewing Mengatasi iPhone Black Screen Dengan 4 Langkah Mudah

Mengatasi iPhone Black Screen Dengan 4 Langkah Mudah

Apakah bisa mengatasi iphone black screen sendiri tanpa bantuan teknisi? Ketika iPhone kamu menampilkan layar hitam atau black screen. Pastinya kamu bingung harus berbuat apa, karena jika kamu tidak mengetahui pengetahuan akan perbaikan iPhone pastinya kamu akan langsung membawanya ke tempat service.

Disini Kurmacrepair akan sedikit membagikan tips kepada kamu yang mengalami masalah iPhone black screen. Kamu mungkin bisa mencoba beberapa cara mengatasi iphone black screen sendiri di bawah ini. Tetapi jika kamu nantinya tidak bisa mengatasinya sendiri, maka kamu bisa segera hubungi kami.

1. Lakukan Force Restart

Metode pertama untuk mengatasi iphone black screen sendiri bisa kamu lakukan dengan mencoba melakukan force restart. Cara melakukan force restart iPhone berbeda-beda, untuk seri iPhone 8 dan seri iPhone terbaru caranya tekan tombol volume up lalu volume down dengan cepat, kemudian tekan dan tahan tombol daya hingga muncul logo Apple.

Untuk seri iPhone 7 dan 7 Plus caranya tekan dan tahan tombol power dan tombol volume secara bersama-sama sekitar 10 detik hingga muncul logo apple. Sedangkan seri iPhone 6 ke bawah caranya tekan dan tahan tombol Home dan Power secara bersamaan sekitar 10 detik hingga muncul logo Apple.

Baca juga : 6 Solusi Memperbaiki LCD iPhone Bergaris Sendiri Di Rumah

2. Ganti Baterai

Penyebab iPhone black screen bisa disebkan karena baterai iPhone sudah rusak. Sehingga untuk memperbaikinya, kamu harus mengganti baterai iPhone dengan yang baru.

Tetapi sebelum memastikan penyebabnya karena baterai rusak, saat iPhone black screen bisa juga penyebabnya karena baterai iPhone sampai 0% atau habis.

Sehingga ketika kamu mencoba menyalakannya iPhone tidak bisa nyala. Kamu bisa coba charger iPhone dalam waktu setengah jam sampai 1 jam, setelah itu kamu coba nyalakan.

3. Manfaatkan Software iOS System Repair

Selain itu, kamu juga bisa manfaatkan software iOS System repair untuk mengatasi iphone black screen. Karena penyebab dari iPhone black screen juga bisa disebabkan karena sistem operasi iOS iPhone kamu gunakan mengalami kerusakan atau crash sehingga tidak bisa dihidupkan dengan normal.

Untuk menerapkan metode ini kamu harus menggunakan PC komputer atau laptop, dan menginstal software seperti iTunes, Tenorshare ReiBoot, Stellar Data Recovery for iPhone atau lainnya.

Baca juga : Layar Hijau iPhone 13, Waspadai Tanda Kerusakan LCD

4. Bawa HP ke KurmacReapair

Jika kamu sudah menerapakan beberapa cara mengatasi iphone black screen sendiri di atas. Tetapi cara diatas tidak berhasil atau kamu rasa terlalu ribet karena kamu tidak memiliki pc/laptop untuk menginstal software perbaikan. Maka solusi paling mudah untuk kamu lakukan adalah membawa iPhone kamu kepada kami, karena kami merupakan tempat service iPhone Jakarta terpercaya dan berpengalaman.

Selain kami melayani pelanggan langsung yang tinggal di Jakarta dan sekitarnya dengan datang langsung. Kami juga memberikan layanan service apple makin simple, dimana kamu yang berada di luar Jakarta bisa kirim iPhone kamu ke kami untuk dilakukan perbaikan.

Kami akan mengatasi iPhone black screen dengan waktu pengerjaan yang singkat dan dilakukan oleh teknisi yang berpengalaman. Jadi jika kamu mengalami masalah iPhone black screen bisa segera hubungi kami.

Referensi :

https://www.tenorshare.id/iphone-fix/fix-iphone-black-screen-of-death.html

https://www.newslinn.com/1294/iphone-nyala-tapi-layar-hitam.html

https://beritadiy.pikiran-rakyat.com/tekno/pr-704048301/cara-mengatasi-layar-hitam-dan-hang-pada-iphone-lakukan-ini-sebelum-terlambat