Apakah kamu sedang mengalami masalah iphone no sim? Maka kamu bisa mencoba beberapa mengatasinya sendiri terlebih dahulu. Karena terkadang masalah iPhone SIM No Installed atau No Service bisa diatasi dengan mudah sendiri.
Tetapi jika masalah iPhone no SIM disebabkan karena kerusakan hardware, tetap langkah terbaik yang harus kamu lakukan membawanya ke tempat service Apple terpercaya Kurmacrepair. Karena akan ada hardware pada bagian SIM iPhone yang harus diservice, diperbaiki ataupun diganti.
Sebelum kamu membawa iPhone kamu yang bermasalah dengan SIM Card yang tidak terbaca kepada kami. Kamu bisa menerapkan beberapa solusi masalah iphone no sim di bawah ini terlebih dahulu.
1. Atur Ulang Jaringan
Langkah pertama yang bisa kamu lakukan saat iPhone mengalami masalah sim card tidak terbaca adalah dengan mengatur ulang jaringan. Untuk mengatur ulang jaringan di iPhone : Kamu cukup masuk ke menu Pengaturan, lalu pilih General
- Setelah itu, masuk ke menu Reset, lalu pilih Reset Network Settings atau Atur Ulang Jaringan
- Berikutnya kamu masukkan Passcode iPhone
- Tunggu beberapa saat sampai jaringan iPhone kamu diatur ulang
- Jika berhasil maka SIM Card iPhone sudah normal terbaca
2. Bersihkan SIM Card
Masalah iPhone No SIM juga bisa disebabkan oleh SIM Card yang kamu gunakan. Jadi solusinya kamu harus keluarkan SIM Card dari iPhone, kemudian kamu coba bersihkan kartu SIM. Karena ada kemungkinan SIM Card tidak terbaca dikarenakan kartunya kotor.
Apalagi jika kamu sering mengganti SIM Card, maka dapat dipastikan jika masalah ini disebabkan karena sim card kotor.
Baca juga : Punya Masalah iPhone No Service? Ini Cara Mengatasinya
3. Pindah SIM Card ke HP Lain
Jika kamu sudah membersihkan SIM Card, tetapi masih belum terbaca di iPhone. Maka kamu bisa coba gunakan hp lain untuk mengecek apakah SIM card yang kamu gunakan bermasalah atau tidak. Ketika kamu pasang di hp lain, ternyata SIM Card juga tidak terbaca, maka bisa dipastikan bahwa kartu sim kamu gunakan sudah rusak.
4. Ubah Jaringan 3G atau 4G
Penyebab sim tidak terbaca lainnya bisa juga disebabkan karena saat ini kamu berada di area yang tidak mendapatkan sinyal yang baik. Umumnya masalah ini ditandai dengan keterangan No Service pada bagian sinyal.
Solusi untuk mengatasi masalah ini, kamu bisa masuk ke Pengaturan, pilih Mobile Data dan pilih Mobile Data Options. Setelah itu, pilih Voice & Data, lalu kamu ubah ke jaringan 3G ke 4G atau 4G ke 3G.
5. Aktifkan dan Nonaktifkan Mode Pesawat
Ketika kamu mengalami masalah sim card tidak bisa terbaca tiba-tiba, maka kamu bisa mencoba solusi sederhana. Yaitu kamu aktifkan mode pesawat atau Airplane Mode dan tunggu selama beberapa saat, kemudian kamu nonaktifkan kembali Mode Pesawat.
6. Update Carrier Settings
Carrier Settings di iPhone bisa kamu gunakan sebagai solusi mengatasi iPhone no sim. Karena pengaturan ini bisa digunakan untuk update pengaturan jaringan operator seluler agar lebih aman dan pembaruan fitur jaringan operator.
Untuk mengaturnya, silahkan kamu masuk ke menu Settings/Pengaturan, Pilih General, pilih About dan terakhir klik Update. Kamu juga bisa melakukan restart iPhone setelah melakukan update pengaturan ini.
Tetapi jika kamu sudah menerapkan beberapa cara mengatasi masalah iPhone no sim yang telah dijelaskan diatas dan tidak berhasil. Maka ada kemungkinan masalah ini disebabkan karena ada kerusakan pada hardware iPhone. Karena itu, kamu bisa langsung berkonsultasi kepada kami, karena kami Kurmacrepair akan siap membantumu untuk mengatasi segala masalah dan kerusakan iPhone. Jadi kamu bisa langsung hubungi kami melalui nomor kontak WA yang tersedia di website ini atau masuk ke menu Hubungi Kami.
Referensi :
https://www.pinhome.id/blog/sim-card-tidak-terbaca-di-iphone/
https://www.fimela.com/lifestyle/read/5032220/3-penyebab-iphone-no-service-dan-cara-mengatasinya-yang-perlu-kamu-tahu
https://makemac.grid.id/read/211642018/cara-memperbaiki-iphone-dengan-masalah-no-service-atau-searching?page=all