charger iphone palsu Archives - Kurmacrepair https://kurmacrepair.com/tag/charger-iphone-palsu/ Service Apple Jakarta Sat, 31 Dec 2022 04:19:26 +0000 en-US hourly 1 https://wordpress.org/?v=6.2.6 https://kurmacrepair.com/wp-content/uploads/2021/07/cropped-icon_km-150x150.png charger iphone palsu Archives - Kurmacrepair https://kurmacrepair.com/tag/charger-iphone-palsu/ 32 32 Hati-Hati Pakai Charger iPhone Palsu, Bisa Bahaya Lho! https://kurmacrepair.com/hati-hati-pakai-charger-iphone-palsu-bisa-bahaya-lho/ Sat, 31 Dec 2022 04:19:26 +0000 https://kurmacrepair.com/?p=5513 Charger menjadi perangkat penting bagi setiap handphone, termasuk iPhone. Keberadaannya bisa membantu kamu dalam menggunakan iPhone seharian tanpa bingung ketika kehabisan baterai. Meski begitu, kamu perlu cermat dalam menggunakannya. Jangan sampai kamu memakai charger iPhone palsu atau KW kalau tak ingin iPhone masuk ke bengkel service. Sekilas, pemakaian charger iPhone KW memang terlihat tidak terlalu […]

The post Hati-Hati Pakai Charger iPhone Palsu, Bisa Bahaya Lho! appeared first on Kurmacrepair.

]]>
Charger menjadi perangkat penting bagi setiap handphone, termasuk iPhone. Keberadaannya bisa membantu kamu dalam menggunakan iPhone seharian tanpa bingung ketika kehabisan baterai. Meski begitu, kamu perlu cermat dalam menggunakannya. Jangan sampai kamu memakai charger iPhone palsu atau KW kalau tak ingin iPhone masuk ke bengkel service.

Sekilas, pemakaian charger iPhone KW memang terlihat tidak terlalu berbahaya. Apalagi, harga charger tersebut jauh lebih murah dibandingkan perangkat yang asli maupun charger dengan sertifikat Made For iPhone (MFI). Namun, kamu perlu tahu ada beberapa efek samping berbahaya kalau kamu terbiasa menggunakan charger palsu.

Risiko Penggunaan Charger iPhone Palsu

Terdapat beberapa efek samping dan risiko yang dapat terjadi ketika kamu terbiasa menggunakan charger iPhone KW, di antaranya adalah:

1. Risiko Korsleting

Build quality dari produk Apple jelas jauh berbeda dengan produk KW. Pemakaian material dengan kualitas yang buruk menimbulkan risiko tinggi terjadinya korsleting atau hubungan arus pendek. Hal ini terjadi karena material dengan kualitas buruk dapat dengan mudah menimbulkan percikan api.

Munculnya percikan apa pada perangkat elektronik bisa sangat berbahaya. Percikan api tersebut tidak hanya dapat merusak charger serta perangkat iPhone yang tengah dalam masa pengisian. Namun, hal ini juga bisa menimbulkan situasi yang lebih berbahaya, termasuk di antaranya adalah kebakaran.

Baca juga: Tips Memilih Layanan Service Apple Terpercaya

2. Proses Pengisian Baterai yang Lama

Pengisian baterai menggunakan charger original atau MFI, memerlukan waktu yang relatif lebih cepat. Kamu bisa mengisi baterai sampai penuh dalam waktu sekitar 2-3 jam. Namun, situasinya bakal berbeda kalau kamu memakai charger iPhone palsu atau KW. Waktu pengisian jadi lebih lama.

3. Baterai Jadi Lebih Cepat Rusak

Tak menutup kemungkinan, kamu akan perlu melakukan penggantian baterai jadi lebih cepat. Pemakaian charger iPhone KW berisiko memperpendek usia baterai. Misalnya, baterai yang semestinya mempunyai cycle count di angka 500, akan terlihat berbeda ketika kamu menggunakan charger palsu.

4. iPhone Panas dan Meledak

Spesifikasi charger yang beda dengan charger asli dapat menimbulkan efek panas berlebih saat melakukan pengisian. Panas tersebut bisa muncul karena charger tidak mampu menyalurkan aliran listrik yang stabil. Alhasil, komponen elektronik pada iPhone jadi mudah panas dan bahkan berisiko meledak.

Baca juga: Ciri-Ciri Mesin iPhone Rusak dan Segera Butuh Service

Sampai di sini, kamu bisa memahami pentingnya pemakaian charger iPhone atau iPad yang asli, kan? Pengetahuan ini sangat penting. Apalagi, dalam sebuah riset terbaru, terungkap bahwa banyak charger iPhone murah palsu dan KW berkeliaran di pasaran. Kualitasnya tentu saja jauh berbeda dengan produk ori.

Lalu, bagaimana kalau kamu sudah terlanjur menggunakan charger palsu? Solusi terbaiknya, segera beralih ke produk asli. Dengan begitu, iPhone ataupun iPad kamu jadi lebih awet. Kalaupun terjadi permasalahan atau kerusakan teknis, kamu bisa memperbaikinya tanpa perlu keluar banyak uang.

Solusi terbaik untuk berbagai jenis kerusakan pada iPhone dan iPad, bisa kamu dapatkan di Kurmac Repair. Kamu pun akan mendapatkan pelayanan dari para teknisi handal dan berpengalaman. Menariknya lagi, kamu bisa membayar biaya service dengan cara kredit, lho!

Referensi:

tekno.kompas.com/read/2016/12/04/19180007/7.cara.nge-.charge.baterai.iphone.lebih.cepat?page=all
hitekno.com/gadget/2018/08/19/140000/bahaya-ini-yang-mengancam-jika-menggunakan-charger-iphone-palsu
techno.okezone.com/read/2020/10/21/16/2297328/5-bahaya-memakai-charger-palsu-salah-satunya-risiko-meledak

The post Hati-Hati Pakai Charger iPhone Palsu, Bisa Bahaya Lho! appeared first on Kurmacrepair.

]]>